PENGARUH REINOKULASI JAMUR DAN BAKTERI TERHADAP PERTUMBUHAN DAN BAHAN KERING TITHONIA SEBAGAI PAGAR LORONG



Kiki Amelia(1*)

(1) Sekolah Tinggi Pertanian Haji Agus Salim
(*) Corresponding Author

Abstract


Kandungan hara yang tinggi pada Titonia sebagai tanaman yang dapat tumbuh dengan baik di lahan marginal karena adanya peran mikroba yang hidup berasosiasi pada rhizosfir Titonia. Jika Titonia ini diinokulasikan menggunakan jamur dan bakteri yang ada di rhizosfir Titonia, apakah pertumbuhan Titonia dan bahan kering dapat ditingkatkan, jika dibandingkan dengan  tanpa mikroba, masih perlu diteliti. Penelitian ini dilakukan di Kebun Percobaan Fakultas Pertanian, Universitas Andalas Padang Limau Manis selama 7 bulan. Analisis tanah dilakukan di Laboratorium P3IN Universitas Andalas di Padang. Percobaan menggunakan 6 perlakuan dengan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 3 kelompok. A = Kontrol (Titonia tanpa menggunakan mikroba), B = Mikoriza + Azospirillum + Azotobakter, C = Tanpa pagar lorong Tithonia, D = Mikoriza + JPF, E = Mikoriza + BPF. Jamur inokulan dan bakteri yang lebih tepat dalam rangka meningkatkan pertumbuhan tinggi dan bahan kering tithonia adalah kombinasi Mikoriza + Jamur Pelarut Fosfat atau Mikoriza + Bakteri Pelarut Fosfat. Inokulan gabungan masing – masing mampu meningkatkan pertumbuhan Titonia  dalam bentuk tinggi tanaman sekitar 37% dan 26%, jika dibandingkan dengan kontrol.


Full Text:

PDF INDONESIA

References


Asman, A. 2009. Isolasi Rhizobakteria dari Titonia (Tithonia diversifolia) dan Reinokulasinya sebagai Inokulan untuk Memacu Pertumbuhan dalam Budidaya Titonia pada Ultisol. Tesis S2, Program Pascasarjana. Universitas Andalas. Padang. Dewi, A. 2007. Bakteri Pelarut Fosfat (BPF). Makalah Sains. Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran. Jatinangor. 20 halaman. Hakim dan Agustian. 2005. Budidaya Tithonia dan Pemanfaatannya dalam Usaha Tani Tanaman Hortikultura dan Tanaman Pangan Secara Berkelanjutan pada Ultisol. Laporan Penelitian Hibah Bersaing XI/III. Fakultas Pertanian Universitas Andalas. Padang. 67 halaman. _______. 2008. Pemanfaatan Agen Hayati dalam Budidaya dan Pengomposan Tithonia sebagai Pupuk Alternatif dan Pengendali Erosi pada Ultisol. Laporan Penelitian Tahun II Hibah Penelitian Tim Pascasarjana- HPTP (Hibah Pasca). Program Pascasarjana Universitas Andalas. Padang. 61 halaman Madjid, A. 2009. Dasar-Dasar Ilmu Tanah. Bahan Ajar Online. Fakultas Pertanian Unsri & Program Studi Ilmu Tanaman, Program Magister (S2), Program Pascasarjana, Universitas Sriwijaya. Palembang. Propinsi Sumatera Selatan. Indonesia. Http://dasar2ilmutanah.blogspot.com. Supriyadi. 2003. Studi Penggunaan Biomassa Tithonia diversifolia dan Tephosia candida Untuk Perbaikan P dan Hasil Jagung (Zea mays L.) di Andisol. Disertasi Program Pascasarjana Universitas Brawijaya Malang. 172 halaman. Sutanto, R. 2002. Penerapan Pertanian Organik. Edisi 3. Kanisius Yogyakarta


Refbacks

  • There are currently no refbacks.

Comments on this article

View all comments


Copyright (c) 2016 Kiki Amelia

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Published by Kopertis Wilayah X

Jalan Khatib Sulaiman Padang
Sumatera Barat
Phone: +62751705637
Fax: +62751705637
Email: bibiet@kopertis10.or.id

E ISSN 2502-0951
View My Stats